Curang, Pedagang di eBay Terancam Denda Rp692 Juta


LONDON - Kecurangan bisa terjadi dimana saja, termasuk di situs lelang seperti eBay. Demi keinginan untuk mendapatkan penawaran tertinggi seorang pria terpaksa menawar barangnya yang dijualnya sendiri. Hal itu bisa dilakukan mengingat Paul Barrett, nama pria tersebut memiliki dua akun di eBay.

Akibat ulahnya tersebut, Paul terancam didenda sekira 50 ribu poundsterling atau sekira Rp 692 juta. Demikian dilansir DailyMail, Rabu (21/4/2010).

Barret, ketika itu menjual sejumlah barang termasuk mesin penghangat pie. Ia menawar barang dagangannya sendiri dan memberikan komentar-komentar positif terhadap barang-barang tersebut, sehingga memancing orang lain untuk menawar. Tak heran jika mesin penghangat kue pie tersebut terjual dengan harga lumayan tinggi.

Barret sendiri, menyatakan tak merasa menyesal dengan apa yang telah dilakukan. Ia tak menyadari bahwa apa yang dilakukannya adalah perbuatan kriminal.

"eBay nmengizinkan saya untuk memiliki akun kedua dan saya memberikan data identitas pribadi secara lengkap bahkan nama dan alamat yang saya cantumkan pun sama," kata pria berusia 39 tahun itu membela diri di depan pengadilan.

"Saya sadari bahwa harga barang-barang yang saya lelang terlalu rendah sebab itu, saya mencoba untuk menaikan harga barang tersebut, saya tak pernah mengalami masalah sebelumnya dan saya akan meminta maaf," kata Barret. (ugo)

by :okezone.com

Berlangganan Artikel Gratis

Berlangganan Artikel Blog Dan Bisnis Online Tiap Hari

Delivered by FeedBurner